Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jual Buku Wachdatul Wujud: Polemik Pemikiran Sufistik

Judul: Wachdatul Wujud: Polemik Pemikiran Sufistik antara Hamzah Fansuri dan Syamsuddin As-Sumatrani dengan Nuruddin Ar-Raniri
Penulis: Dr. Sangidu, M. Hum.
Penerbit: Gama Media, 2003
Tebal: 324 Halaman
Kondisi: Stok lama (bagus)
Stok kosong


Polemik tentang Wachdatul-Wujud antara tokoh-tokoh yang dibicarakan buku ini terjadi di Aceh. Kedatangan ajaran Islam ke Aceh dan lahirnya Kerajaan Pasai pada abad ke-13 M, serta disusul berdirinya Kerajaan Aceh Darussalam pada abad ke-16 M menjadikan Aceh semakin maju dan makmur. Kemajuan dan kemakmuran daerah Aceh ini mengundang para ulama untuk datang ke Aceh dengan membawa kitab-kitab tasawuf sehingga pemikiran dan penghayatan agama di Aceh berkembang pesat.

Pemikiran dan penghayatan agama yang dikembangkan oleh Hamzah Fansuri dan Syamsuddin as-Samatrani yang didukung oleh Sultan Iskandar Muda mengundang ulama dari India, Nuruddin ar-Raniri, untuk datang ke Aceh membawa paham baru. Paham yang dibawanya bertentangan dengan paham yang telah dikembangkan oleh Hamzah Fansuri dan Syamsuddin as- Samatrani. Meskipun demikian, paham baru Nuruddin ar-Raniri ini juga berkembang pesat karena mendapat dukungan Sultan Iskandar Tsani.

Buku Wachdatul-Wujud: Polemik Pemikiran Sufistik antara Hamzah Fansuri dan Syamsuddin as-Samatrani dengan Nuruddin ar-Raniri ini adalah terbitan yang berasal dari sebuah disertasi. Pemaparan polemik Wachdatul-Wujud antara dua kubu ahli tasawuf Nusantara tersebut dilakukan melalui penelaahan naskah-naskah dengan diawali tahapan kerja filologi. Tahapan inilah yang membedakan buku ini dengan buku-buku tasawuf yang lain.