Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jual Buku Ahmad Khan: Bapak Tafsir Modernis

Judul: Ahmad Khan: Bapak Tafsir Modernis
Penulis: Taufik Adnan Amal
Penerbit: Teraju, 2004
Tebal: 191 halaman
Kondisi: Stok lama (bagus)
Stok Kosong
 

Pada saat studi-studi kawasan dan studi-studi teks semakin menguat beberapa tahun belakangan dalam dunia intelektual Muslim, kita hampir-hampir masih tidak mengenal dengan baik sosok Sir Sayyid Ahmad Khan. Padahal kepeloporannya dalam penafsiran Al-Quran telah memberinya gelar "Bapak Modernisme Islam" dan "Bapak Tafsir Modernis". Justru para sarjana Barat, seperti C.W. Troll, W.C. Smith, Nikki R. Keddie, dan J.M.S. Baljon telah melakukan studi-studi yang intensif terhadap tokoh gerakan dan pembaharuan yang pemikiran-pemikirannya bukan saja berpengaruh di anak benua Indo-Pakistan, tapi juga di dunia intelektual Muslim modern. Kehadiran buku ini -- karya yang ditulis oleh seorang scholer tafsir yang jenius dan penuh kuriositas -- telah ikut mengisi kekosongan literatur pengantar ke pemikiran Ahmad Khan.

Taufik Adnan Amal, lahir di Bandung, 12 Agustus 1962, tetapi dibesarkan di Ternate, adalah tenaga pengajar mata kuliah Úlum Al-Quran pada Fakultas Syariah IAIN Alauddin Makassar. Sebagai penulis, penerjemah, dan penyunting, ia telah mempublikasikan sejumlah karya di bidang kajian Islam, terutama dalam kajian Al-Quran. Karya-karyanya dalam bentuk buku antara lain: Islam dan Tantangan Modenitas (Mizan, 1989), Tafsir Kontekstual Al-Quran (bersama Samsu Rizal Panggabean-Mizan, 1989), Rekonstruksi Sejarah Al-Quran (FkBA, 2001), Metode dan Alternatif Neomodernisme Islam (terjemahan dan suntingan sejumlah artikel Faziur Rahman-Mizan, 1988), Pengajar Studi Al-Quran (terjemahan karya W.M.Waltt-Rajawali, 1990), Fundamentalisme Islam dan Modernitas, (terjemahan karya W.M.Watt-Rajagrafindo, 1999), Agama dan Budaya Perdamaian (terjemahan dan suntingan sejumlah karya Chaiwat Satha-Anand - FkBA, 2001), dan lain-lain. Sementara sejumlah artikelnya dipublikasikan di berbagai jurnal dan surat kabar.