Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jual Buku Quraish Shihab Mukjizat Al-Quran

Judul: Mukjizat Al-Quran: Ditinjau dari Aspek Kebahasaan, Aspek Ilmiah, dan Pemberitaan Gaib
Penulis: M. Quraish Shihab
Penerbit: Mizan,2013
Tebal: 317 halaman
Kondisi: Stok lama (cukup)
Harga: Rp. 80.000 (blm ongkir)
Order: SMS/WA 085225918312


Kata mukjizat terambil dari kata a'jaza yang berarti "melemahkan atau menjadikan tidak mampu". Pelakunya dinamai mu'jiz. Bila kemampuannya melemahkan pihak lain amat menonjol sehingga mampu membungkam lawan maka ia dinamai mu'jizat. Para pakar mendefinisikan mukjizat sebagai suatu hal atau peristiwa luar biasa yang terjadi melalui seorang yang mengaku nabi, sebagai bukti kenabiannya yang ditantangkan kepada yang ragu, untuk melakukan atau mendatangkan hal serupa namun mereka tidak mampu melayani tantangan itu.

M. Quraish Shihab berupaya keras memunculkan keistimewaan-keistimewaan al-Qur'an dengan cara yang unik dan mudah dipahami. Penulis menampilkan keistimewaan al-Qur'an secara subyektif sebagai muslim, juga secara obyektif dan analisis ilmiah.

M. Quraish Shihab  menegaskan, aspek petunjuk Al Quran merupakan kemukjizatan yang paling tinggi nilainya yang belum pernah ada sebelumnya. Penegasan itu jelas membongkar pemahaman awam terhadap Al Quran, hingga AlQuran dapat difungsikan sebenar- benarnya sebagai hudan atau petunjuk bagi kemanusiaan Universal serta pembeda antara hak dan yang batil.

“… buku ini telah membuka mata dan hati pembaca untuk memahami bahwa kandungan Al-Quran sangat luas dan dalam.”
—Panji Masyarakat, 12 Mei 1997

“… keberadaan buku ini sangat signifikan, mengingat masih langkanya buku berbahasa Indonesia yang mengungkapkan sisi-sisi kemukjizatan Al-Quran secara memadai dan mendalam…. Bahasanya yang mudah dicerna, dan kalimatnya yang indah, memungkinkan buku ini bisa dinikmati oleh berbagai lapisan masyarakat.”
—Gatra, 24 Mei 1997

“Selain berisi serangan dan jawaban sistematis atas pandangan para pengamat Barat, seperti Richard Bell, John Wansbrough, Ignaz Goldziher, buku ini juga dilengkapi dengan 21 ilustrasi menarik.”
—Paron, 24 Mei 1997

“Melalui buku ini, Quraish Shihab ingin menolak serangan orientalis terhadap Al-Quran.”
—Kompas, 15 Juni 1997